Awan Pancake atau Awan UFO

Apakah Anda pernah melihat awan pancake? Awan ini biasanya terdapat di daerah puncak gunung dan dataran tinggi. Dilihat dari bentuknya, memang tampak seperti piring terbang atau kue dadar. Di daerah sekitar awan ini biasa terjadi embusan angin yang kuat dan kencang. Embusan angin yang kuat ini sangat berbahaya bagi pesawat yang melintasi daerah tersebut. Apabila ada pesawat yang nekat melewati awan itu, maka pesawat tersebut bisa kehilangan kendali. Untuk itu, kita sebaiknya waspada apabila saat kita sedang terbang melewati awan ini.

http://globalsearch1.blogspot.com/
Gambar Awan Pancake atau Awan UFO




0 comments:

Post a Comment